Liputanindo.id JAKARTA – Ketua Standar Partai Gerindra Prabowo Subianto ternyata enggan menonton pertandingan Piala Dunia. Tak hanya Piala Dunia 2002 yang digelar di Qatar, pada perhelatan sebelumnya, Prabowo juga mengaku tak mengikutinya.
Bukan tanpa alasan atau tak menyukai sepak bola, namun keengganan tersebut lantaran tim nasional (Timnas) Indonesia belum tampil pada ajang tersebut.
Baca Juga:
Timnas Indonesia U-23 vs Uzbekistan, STY Sudah Pelajari Gaya Permainannya
Hal ini menjadikannya tidak bersemangat menyaksikan pertandingan empat tahun sekali itu. Dalam video yang diunggah Danhil A. Simanjuntak di Twitter pribadinya pada Minggu (27/11/2022).
Prabowo menyinggung negara-negara seperti Ghana, Nigeria, dan Arab Saudi yang dapat tampil cemerlang pada Piala Dunia 2022. Sayangnya, hal itu tidak mampu menggerakkannya untuk menonton satu pun pertandingan.
“Saya ini pecinta sepak bola, tapi saya engga sampai hati, saya engga mau nonton World Cup, kenapa? Indonesia tidak main,” kata Prabowo dalam video tersebut.
Pria yang juga menjabat Menteri Pertahanan (Menhan) RI itu mengatakan, dirinya akan membuat insiatif agar tim nasional Indonesia dapat berlaga di Piala Dunia suatu hari nanti.
Dia menyebut akan memberikan pelatihan kepada pemain-pemain muda Indonesia di sekolah sepak bola kelas dunia. (DID)
Baca Juga:
Sempat Diisukan Ngilu, Prabowo Malah Asyik Joget Gemoy di Malang