PRESIDEN terpilih periode 2024-2029, Prabowo Subianto, memanggil sejumlah calon menteri yang akan masuk dalam jajaran kabinet pemerintahannya. Pertemuan itu berlangsung di kediaman Prabowo, Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan.
“Iya rencananya sih seperti itu, diundang calon menteri yang kemarin sudah menandatangani kesediaan membantu,” kata Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (14/10).
Dasco menuturkan para calon menteri itu akan bertemu langsung dengan Prabowo. Dia menekankan bahwa finalisasi terkait menteri-menteri itu akan dilakukan usai pertemuan.
Baca juga : Sejumlah Kandidat Menteri Mulai Dipanggil Prabowo
“Nah finasliasinya setelah pertemuan,” ucap Dasco.
Sebelumnya, susunan kabinet Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka berpeluang diumumkan usai pelantikan sebagai presiden dan wakil presiden terpilih periode 2024-2029 pada 20 Oktober 2024. Pengumuman kabinet itu akan digelar pada 21 Oktober 2024.
“Nanti tunggu lah pokoknya 20 (Oktober) dilantik mungkin 21 (Oktober) ya akan diumumkan,” kata Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gerindra Ahmad Muzani di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 9 Oktober 2024. (P-5)