Mengapa Perempuan Lebih Sering Update Status di Medsos? Ini Argumennya

Liputanindo.id – Pada saat ini, media sosial dimanfaatkan banyak orang untuk menjalin relasi sekaligus hiburan. Banyak orang yang menggunakan sebagian waktunya untuk menghubungi temannya atau sekadar memantau aktivitas artis terkenal.

Lazimnya yang melakukan hal ini adalah para perempuan. Selain itu, sebagian besar dari mereka kerap update status di media sosial. Mengapa perempuan lebih sering update status di medsos?

Argumen Mengapa Perempuan Lebih Sering Update Status di Medsos

Dikutip dari laman resmi Female, Terdapat beberapa alasan atau penyebab perempuan menjadi sering update status di media sosial. Simak penjelasan di bawah ini.

Ilustrasi. (Pixabay)

Menarik perhatian orang lain

Status yang kita buat di media sosial akan dilihat orang lain. Hal tersebut tentunya dimanfaatkan beberapa orang untuk menarik perhatian.

Mereka sengaja membuat status agar dirinya mendapatkan balasan komentar atau perhatian dari orang lain. Hal ini dilakukan sekadar untuk mencari kepuasan diri mereka sendiri.

Ketika Anda sering update status, tentunya muncul keinginan untuk mendapatkan perhatian orang lain dari apa yang Anda posting. Anda mengharapkan agar diri Anda mendapat perhatian dari orang lain.

Cek Artikel:  Rekomendasi Nongkrong Asyik di Bogor, Menu Capekl hingga Dunia Seluruh Eksis

Tak merasa bahagia

Status yang diunggah seseorang dapat menjadi pembeda antara orang yang bahagia dan tidak bahagia. Ketika seseorang merasa bahagia, Anda tidak ingin mencari perhatian dengan membuat status. Anda merasa nyaman dengan kehidupan nyata Anda dan tidak merasa perlu untuk mengunggah status yang tidak penting.

Berbeda dengan orang yang tidak bahagia. Mereka menjadikan status sebagai cara untuk melampiaskan kekesalan atau keluhan mereka. Banyak orang yang membuat status dengan isinya yang berhubungan dengan masalah atau perasaan negatif mereka. Hal tersebut menjadi bukti jika status di media sosial sering digunakan banyak orang yang tidak bahagia untuk mengeluh dan galau.

Kesepian

Orang yang kesepian tentunya ingin dirinya mendapatkan hiburan atau perhatian dari orang lain. Salah satu cara agar dirinya tidak merasa kesepian lagi adalah dengan membuat status.

Cek Artikel:  Clara Shafira Krebs Dinobatkan Jadi Miss Universe Indonesia 2024

Dengan membuat status, mereka akan merasa terhibur karena ada orang yang membalas atau sekedar melihat status mereka. Orang yang kesepian biasanya bisa terlihat dari apa yang mereka unggah di status mereka. Orang yang sering mengunggah status galau atau sedih dapat dipastikan jika dirinya sedang kesepian.                                 

Tak ingin ketinggalan tren

FOMO atau perasaan takut tertinggal akan suatu hal sering dialami oleh anak muda sekarang. Mereka beranggapan jika tidak membuat status lebih sering akan dianggap sebagai orang yang kudet dan tidak gaul. T

Tak jarang hal ini menjadikan mereka sering sekali mengunggah status tentang kehidupan mereka. Ketika dirinya sering membuat status, mereka akan menganggap dirinya sudah mengikuti tren.

Pada umumnya, isi status dari orang-orang yang FOMO bisa berupa ootd mereka, tempat yang dikunjungi, hingga makanan yang banyak digandrungi orang. Mereka sering membuat status seperti itu hanya agar tidak FOMO.

Mau dipandang orang lain

Terdapat sebagian orang yang senang jika dianggap hebat oleh orang lain. Bagi orang tersebut, cara agar dirinya dipandangdan dianggap hebat yaitu dengan membuat status yang isinya tentang kehidupan mereka yang ideal. Tak jarang orang tipe demikian dengan bangga membuat status tentang pencapaian tentang dirinya sendiri.

Cek Artikel:  Bunker Bekas Serangan Udara di China Disulap Jadi Pasar, Resto hingga Toko Naskah

Misalnya, mereka yang kerap kali mengunggah status liburan atau healing yang rutin, kepemilikan atas benda, dan sebagainya.

Berjualan

Tak selalu negatif, seseorang atau perempuan yang gemar update status juga bisa dilatarbelakangi alasan yang positif. Terdapat juga sebagian dari mereka yang memang menggunakan fitur media sosial untuk berjualan produk-produk, misalnya produk kecantikan atau semua benda yang dibutuhkan. Mereka memanfaatkan media sosial dengan sebaik-baiknya untuk meraup keuntungan.

Itulah beberapa alasan mengapa perempuan lebih sering update status di medsos. Semoga bermanfaat!

Ikuti artikel-artikel menarik lainnya juga ya. Kalo kamu mau tahu informasi menarik lainnya, jangan ketinggalan pantau terus kabar terupdate dari ERA dan follow semua akun sosial medianya! Bikin Paham, Bikin Nyaman…

Mungkin Anda Menyukai