MERENCANAKAN liburan yang sempurna sering kali berarti menemukan keseimbangan antara relaksasi yang menenangkan dan petualangan yang mendebarkan. Kombinasi ini tidak hanya memberikan kesempatan untuk mengisi ulang energi tetapi juga menawarkan pengalaman baru yang memacu adrenalin. Bagaimana menemukan liburan ideal yang mencakup kedua elemen tersebut?
Ketika merencanakan liburan, pilihan utama yang sering dihadapi adalah antara liburan bersama keluarga atau solo traveling. Kedua pilihan ini memiliki keunikan dan kelebihannya masing-masing, serta menawarkan pengalaman yang sangat berbeda.
Memilih antara liburan keluarga dan solo traveling bergantung pada apa yang Anda harapkan dari liburan Anda.
Baca juga : 10 Tempat Wisata di Bandung Paling Hits dan Favorit Dikunjungi saat Liburan
Apabila Anda ingin menghabiskan waktu berkualitas dengan orang-orang tercinta dan menikmati berbagai aktivitas yang dapat dinikmati bersama, liburan keluarga adalah pilihan yang tepat. Tetapi, jika Anda mencari kebebasan, petualangan dan kesempatan mengeksplorasi dunia dengan cara Anda sendiri, solo traveling bisa menjadi pengalaman yang memuaskan.
Pendiri komunitas Ibu Berwisata Rani Dilla, dalam school holiday live streaming event, membagikan tips untuk tetap asik liburan bersama keluarga.
“Kalau liburan keluarga itu kayak pindah ngasuh anak, tapi kalau kita gamau ribet dan capek kita pindah-pindah staycation aja karena sekarang banyak banget pilihan-pilihan hotel yang on budget kan hemat jadi suasana nya bisa ganti-ganti,” ujarnya.
Baca juga : Survei: Berlibur ke Luar Kota Lebih Terkenal daripada Staycation
Selain itu, dia mengatakan, “Kalau solo traveling lebih baik meminta bantuan dari orang hotel agar bisa mendapatkan pertolongan atau dari komunitas, kontak WhatsApp, atau ke followers juga bolesi tapi kalau minta bantuan ke orang random belumpernah si karena takut juga nanti dikira sendirian.”
Menemukan liburan ideal yang menggabungkan relaksasi dan petualangan memerlukan perencanaan yang cermat dan fleksibilitas.
Dengan memilih destinasi yang menawarkan kedua elemen tersebut dan merancang jadwal yang seimbang, Anda dapat menikmati manfaat dari keduanya.
Baca juga : 7 Kegiatan Panggil di Tanjung Lesung untuk Isi Libur Sekolah Anak
Liburan semacam ini tidak hanya memberikan waktu untuk beristirahat dan memulihkan energi tetapi juga menghadirkan pengalaman baru dan kenangan yang tak terlupakan.
Content Creator dan Travel-Lifestyle influencer Adhe Tora Karyana membagikan pengalamannya.
“Sebenarnya kalau kita mau menikmati dan merasakan petualangan yang asik ya solo traveling. Lezatan dadakan si jadi pilih destinasi pas udah ditempat, kalo solo traveling kita bebas ya asal kan ada uang aja,” tuturnya.
Jadi tipe liburan seperti apa yang Anda idamkan? (Z-1)