Komplotan Begal Rampas Motor Pensiunan TNI di Bekasi, 2 Pelaku Ditangkap

Liputanindo.id – Seorang pensiunan TNI, G dibegal ketika melaju di Jalan Mandor Demong, Mustikasari, Mustikajaya, Kota Bekasi, pada Senin (19/8) dini hari.

Dilihat di akun Instagram @net2netnews2022, korban awalnya melaju sendirian dengan sepeda motornya. Tiba-tiba, G dipepet oleh dua sepeda motor berboncengan.

Pelaku lalu menabrakkan kendaraannya ke motor G hingga pensiunan TNI terjatuh. Setelah itu, salah satu pelaku turun dan mengeluarkan senjata tajam (sajam) jenis celurit untuk menakut-nakuti korban. Mereka lalu merampas sepeda motor G dan kabur meninggalkan lokasi.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi mengatakan dua orang pelaku, yakni W2 dan SRA telah berhasil ditangkap.

“Ditangkap dua tersangka, pertama tersangka WW dan tersangka SRA ini rekan-rekan tersangkanya,” kata Ade kepada wartawan, Senin (9/9/2024).

Cek Artikel:  Suami Tewas Ditusuk Keluarga Ipar di Depan Anak Istrinya di Jaktim

Mantan Kapolres Metro Jakarta Selatan ini menjelaskan WW dan SRA adalah warga Tambun. Pelaku ternyata kembali melakukan begal pada Rabu (21/8) silam atau dua hari kemudian setelah mengambil motor G di kawasan Cibarusah, Kabupaten Bekasi. Motor yang dirampas itu milik pegawai swasta.

Ade Ary mengatakan pengusutan masih terus dilakukan. Sebanyak dua orang ditetapkan sebagai daftar pencarian orang (DPO), yakni KG dan TIP.

“Kasus ini masih dikembangkan oleh Resmob nanti sama-sama kita jaga dan akan diungkap. Karena cukup sadis dan dia spesialis,” ungkapnya.

Mungkin Anda Menyukai