Timnas Indonesia gagal melaju ke final Piala Asia U23 usai kalah 0-2 dari Uzbekistan. Jika demikian, Shin Tae-Yong tetap optimis dan percaya diri jika Garuda Muda bisa lolos ke Olimpiade Paris 2024.
“Para pemain sudah berjuang dengan sangat keras. Kami masih memiliki peluang untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024. Kami tentu akan mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin untuk pertandingan perebutan tempat ketiga, jadi tim bisa segera lolos ke Olimpiade,” ujar STY seperti dilaporkan YNA.
Diwarnai dengan sejumlah keputusan wasit dan VAR yang kontroversial, Indonesia akhirnya takluk 0-2 lewat gol Khusayin Norchaev di menit ke-63 dan gol bunuh diri Pratama Arhan di menit ke-86.
Pertandingan perebutan tempat ketiga antara Indonesia vs Irak akan dihelat di Abdullah bin Khalifa Stadium pada Kamis (2/5) dinihari WIB. Kalau Garuda Muda sukses meraih kemenangan, maka mereka akan otomatis lolos ke Olimpiade.
Tetapi jika di perebutan tempat ketiga timna menelan kekalahan, masih ada harapan dengan bermain di playoff melawan wakil Afrika, Guinea.