Instagram Dapat Unggah 20 Foto atau Video dalam Satu Postingan

Instagram Bisa Unggah 20 Foto atau Video dalam Satu Postingan
Logo Instagram(Istimewa)

INSTAGRAM memperluas jumlah foto atau video yang dapat ditambahkan ke dalam satu postingan carousel. Sebelumnya, pengguna hanya dapat menambahkan hingga 10 foto atau video ke setiap postingan carousel. 

Dilansir dari The Verge, fitur baru ini mulai diluncurkan secara global hari ini, Jumat (9/8). Pengguna bisa menggunakan fitur ini dengan memilih ‘New Post’, kemudian pilih ikon ‘multiple’, dan pilih 20 foto/video yang akan dibuat jadi satu carousel.

Instagram perlahan menambahkan lebih banyak fitur ke fungsi carousel, termasuk kemampuan menambahkan lagu dan postingan kolaboratif yang memungkinkan beberapa pengguna dalam satu carousel. 

Perluasan ini membuat Instagram semakin sejalan dengan TikTok, yang saat ini mendukung postingan hingga 35 foto. Meskipun TikTok dikenal sebagai aplikasi video berdurasi pendek, foto ternyata dapat diterima oleh penggunanya.(M-3)

Cek Artikel:  Bumi Siap Menghadapi Badai Geomagnetik Pascaledakan Plasma Surya

Mungkin Anda Menyukai