Houthi Yaman Serang Kapal Tanker Minyak Yunani

Houthi Yaman Serang Kapal Tanker Minyak Yunani
Kapal yang diserang Houthi.(Dok Houthi)

KELOMPOK Houthi Yaman merilis rekaman yang menunjukkan mereka menyerang kapal tanker minyak berbendera Yunani di Laut Merah selatan awal minggu ini.

Awak kapal tanker yang berjumlah 25 orang itu diselamatkan oleh misi angkatan laut Uni Eropa pada Rabu (21/8) setelah meninggalkan kapal, kata militer Inggris.

Kapal tanker itu membawa lebih dari 150.000 ton minyak mentah dari Irak ke Yunani ketika diserang sebagaimana dilansir TRT World.

Baca juga : Unjuk Kekuatan Militer, Israel Serang Yaman

Kapal itu saat ini ditinggalkan dan terbakar sekitar 77 mil laut di lepas pantai Yaman.

Laut Merah ialah salah satu rute laut yang paling sering digunakan di dunia untuk pengiriman minyak dan bahan bakar.

Cek Artikel:  Soal Perseteruan Dua Petinggi Israel, Hamas: Netanyahu Berbohong Kepada Dunia

Grup Houthi menargetkan kapal kargo yang menuju Israel di Laut Merah dan Teluk Aden sebagai bentuk solidaritas dengan Jalur Gaza, Palestina. Gaza berada di bawah perang genosida Israel sejak Oktober tahun lalu. (Z-2)

Mungkin Anda Menyukai