Gerbang Betawi Jurus Ridwan Kamil-Suswono Lestarikan Budaya

Gerbang Betawi Jurus Ridwan Kamil-Suswono Lestarikan Budaya
Cagub Jakarta Ridwan Kamil .(Antara/M Risyal Hidayat)

CALON gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub) Jakarta 2024 nomor urut 1, Ridwan Kamil (RK) dan Suswono (Rido) janji melestarikan budaya melalui program Gerbang Betawi. Gerbang Betawi adalah akronim dari Gerakan Membangun Kebudayaan Betawi.

“Bahwa kebudayaan adalah identitas yang penting, Jakarta adalah simpul luar biasa, going global. Tapi tidak boleh melupakan kebetawiannya,” kata RK dalam Dialog Publik Seni yang diselenggarakan oleh Dewan Kesenian Jakarta (DKJ) di Teater Kecil, Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, Senin (23/9).

Rido akan membawa Jakarta menjadi kota global. RK menekankan bahwa budaya sebagai salah satu fondasi membangun Jakarta. “Budaya itu adalah identitas kita, dia yang membedakan kita dengan yang lain,” katanya.

Cek Artikel:  PPP Incar Kemenangan di Daerah

Baca juga : Pramono-Rano Incar Basis Pendukung RK-Siswono

Gerbang Betawi akan meliputi pendidikan, kesenian, arsitektur kota, hingga pelestarian situs-situs budaya. Program tersebut bakal dikombinasikan dengan berbagai masukan dan saran yang disampaikan oleh masyarakat.

Termasuk mendengarkan curhatan dari komunitas-komunitas pegiat budaya dan pecinta kesenian yang hadir dalam dialog di TIM. RK ingin hal itu menjadi prioritas untuk diselesaikan.

”Jangka pendek dari saya dan Pak Suswono itu sebenarnya membereskan curhatan-curhatan yang tadi disampaikan. Itu paling konkret. Jadi, kalau curhatannya ada dinamika dengan Jakpro (terkait penggunaan TIM), ya sudah nanti kita tengahi apa masalahnya,” tutup RK. (J-2)

 

Mungkin Anda Menyukai