Raffi Ahmad dan Ribka, Berempatilah

PRESIDEN Joko Widodo sudah menjawab semua kenyinyiran tentang vaksinasi dan menjadi orang pertama yang mendapatkan suntikan vaksi sinovac. Sebaliknya, anggota Fraksi PDI-P Ribka Tjipaning malah terang-terangan menolak vaksinasi covid-19 yang disampaikannya di forum resmi. Ribka bahkan mengatakan tidak mau divaksinasi, bahkan memilih lebih baik dikenai sanksi denda.

Sungguh luar biasa, karena yang mengatakan hal itu adalah pejabat negara. Apalagi Ribka adalah anggota partai yang mendukung pemerintahan. Kalau Ribka memang banyak uang sehingga lebih memilih denda jutaan, lalu bagaimana dengan masyarakat yang masih dipusingkan  dengan kenaikan harga tempe.

Selain Ribka, masih ada selebritas Raffi Ahmad yang membuat publik mengelus dada. Raffi termasuk warga negara pertama yang menerima vaksin bersama dengan Presiden Joko Widodo. Sayangnya, tak lama usai menerima vaksin, Raffi malah tertangkap sedang berkumpul tanpa mengindahkan protokol pencegahan covid-19.

Cek Artikel:  Vaksinasi Covid-19 Perdana Pedagang Pasar

Indonesia memang sedang darurat covid-19. Sedangkan pejabat publik dan pesohor di negeri ini tampaknya sedang krisis empati. Semoga mereka tidak sampai krisis nurani.

Mungkin Anda Menyukai