Dilaporkan Atas Kasus Penyerangan, Rapper San E Minta Ampun

Liputanindo.id – Rapper asal Korea Selatan, San E, meminta maaf usai dilaporkan atas kasus penyerangan. Ia meminta kepada korban akibat penyerangannya secara tertulis.

“Saya ingin menundukkan kepala untuk meminta maaf kepada korban yang diserang,” ucap San E, dilansir dari Allkpop, pada Rabu (21/8/2024).

“Meskipun saya hanya dapat menyampaikan permintaan maaf saya secara tertulis saat ini karena berbagai keadaan,” tambahnya.

Meski demikian, San E mengaku ingin bertemu langsung dengan korban untuk meminta maaf. Ia juga meminta maaf ke publik atas perbuatan buruknya tersebut.

“Saya ingin bertemu korban secara langsung dan meminta maaf,” tuturnya.

“Saya juga meminta maaf kepada semua orang yang kecewa dengan tindakan saya,” lanjutnya.

Cek Artikel:  Alat Kampanye Disobek dan Diusir oleh Ketua RT Ketika Kampanye, Begini Kata Uya Kuya

Kemudian San E mengakui bahwa perbuatannya salah dan tidak pantas, terlebih ia adalah seorang publik figur. Ia juga merasa pantas mendapat kritikan dari publik.

“Saya memang pantas ditegur,” tutup San E.

Sebelumnya, San E dilaporkan ke polisi setelah berkelahi dengan seorang pejalan kaki di kawasan Mapo-gu, Seoul, Korea Selatan beberapa hari lalu. Mereka saling menyerang, tetapi San E paling mendapat kritikan karena ketahuan memukul korban dengan ponselnya.

Mungkin Anda Menyukai