Terlibat Kasus Narkoba, Aktor ‘Parasite’ Lee Sun Kyun Ditemukan Tewas di Dalam Mobil

Liputanindo.id SEOUL – Aktor senior Korea Selatan yang makin dikenal lewat perannya di film ‘Parasite’, Lee Sun Kyun ditemukan meninggal dunia pada Rabu (27/12/2023) di Waryong Park, Jongno-gu, Seoul.


Kepolisian setempat mengonfirmasi identitas Lee Sun Kyun. Sebelumnya, laporan yang diterima pihak kepolisian menyebutkan seorang pria yang diduga Lee ditemukan tak sadarkan diri di taman. 


Dilansir dari Soompi Lee ditemukan tewas di dalam mobilnya karena menghirup asap dari briket arang. Ia sempat dipindahkan ke rumah sakit untuk perawatan medis namun nyawanya tak tertolong. Hingga saat ini, petugas kepolisian belum mengungkap penyebab pasti kematian aktor berusia 48 tahun tersebut.


Diketahui, sebelum meninggal, Lee sendiri sedang diperiksa dalam kasus penyalahgunaan narkoba. Polisi mengatakan sampel rambut Lee yang dikirim ke Layanan Forensik Nasional untuk analisis lebih rinci hasilnya negatif. Tetapi, sebelumnya, polisi menemukan bukti terkait penggunaan narkoba melalui forensik digital di ponsel Lee.

Cek Artikel:  Tayang 14 November, Ini Sinopsis Singkat Sinema Bila Esok Ibu Tiada


Lee merupakan aktor yang cukup produktif di TV dan bioskop Korea selama dua dekade terakhir. Dia terakhir membintangi film komedi-horor hit berjudul “Sleep.” Lee semakin dikenal dengan perannya dalam film “Parasite” karya Bong Joon-ho yang memenangkan Piala Oscar.


Terjerat Kasus Narkoba

Sebelum meninggal, Lee tengah menghadapi masalah hukum karena terjerat kasus narkoba. Kasus tersebut bermula saat Lee Sun Kyun dikabarkan menjadi anggota klub eksklusif yang dikenal sebagai 1% Room Salon. Tempat tersebut diduga menjadi tempat Lee pertama menggunakan narkoba jenis ganja.


Dihimpun dari sejumlah sumber, klub elite tersebut berlokasi di Gangnam, Seoul, yang biasa dikunjungi oleh masyarakat kelas atas. Klub tersebut juga beroperasi dengan sistem keanggotaan ini hanya terbuka bagi atlet terkenal, selebritas, tokoh terkemuka, dan sulit dijangkau oleh masyarakat umum.



Klub itu disebutkan menyediakan ruangan pribadi di mana para tamu dapat dinikmati layanan oleh para pramuria, dan dilaporkan juga dapat menjadi tempat transaksi prostitusi. Demi memesan ruangan atau ‘table’ untuk 3-4 orang, biaya yang diperlukan mencapai sekitar 8-10 juta won atau setara dengan Rp94-118 juta.



Lee Sun Kyun dikatakan mengetahui tentang klub ini dari kenalannya dan kemudian menjadi pelanggan tetap, menjalin persahabatan dengan “Manajer A”. 
Dari situ, bintang ‘Parasite’ itu kemudian dituduh menggunakan ganja beberapa kali di kediaman Manajer A.

Cek Artikel:  Buntut Isu Skandal Perselingkuhan dengan Salim Nauderer, Azizah Salsha Diberhentikan dari CEO Brand Kecantikan

Manajer A sendiri menjadi target penyelidikan polisi. Pada bulan Agustus lalu, Unit Kriminal Narkotika Kepolisian Incheon menerima informasi tentang penggunaan narkoba oleh Manajer A, yang kemudian menyeret Lee Sun Kyun dan beberapa nama lainnya dalam penyelidikan tersebut.

Kemudian, pada bulan September lalu, polisi korea selatan menangkap Manajer A dengan tuduhan penyalahgunaan narkoba, dan selama proses penangkapan itu, Lee Sun Kyun bersama beberapa nama lainnya turut diperiksa oleh kepolisian.


Lee Sun Kyun disebut menggunakan ganja dan obat ilegal lainnya di rumah salah satu dari dua perempuan yang ditangkap sebelumnya. Aktor ini dikabarkan telah beberapa kali menggunakan narkoba sejak awal tahun 2023.



Hingga Senin (23/10), Yonhap melaporkan bahwa Lee Sun Kyun resmi menjadi tersangka terkait penyalahgunaan narkoba. Tetapi, hal tersebut dibantah oleh pihak pengacara Lee Lee Sun Kyun juga menyangkal tuduhan bahwa mereka menghabiskan waktu bersama dengan menggunakan narkoba.  Meskipun demikian, ketika ditanya tentang riwayat penggunaan narkoba oleh Lee, pengacara aktor tersebut tidak memberikan jawaban yang tegas.
(IRN)

Cek Artikel:  Cerita Della Dartyan Menaklukkan Lobuche East Peak Berketinggian 6110 Mdpl di Himalaya

Mungkin Anda Menyukai