Pembunuh Gadis Penjual Gorengan Diprediksi Belum Kabur Keluar Kota

Pembunuh Gadis Penjual Gorengan Diprediksi Belum Kabur Keluar Kota
Ilustrasi(Dok.MI)

Polisi masih memburu pelaku pembunuhan gadis penjual gorengan berinisial NKS, yang jasadnya ditemukan terkubur tanpa busana di kawasan Jorong Pasa Galombang, Padang Pariaman, Sumatra Barat (Sumbar). Pelaku terindentifikasi sejak empat hari yang lalu.

“Sudah teridentifikasi empat hari yang lalu, sampai saat ini masih dalam pengejaran tersangkanya,” kata Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Dwi Sulistyawan kepada Medcom.id, hari ini.

Belum diketahui pasti tempat persembunyian pelaku. Tetapi, Dwi menyebut pria berinisial IS yang telah ditetapkan tersangka itu masih di sekitar daerah Kayu Tanam. “Informasinya masih di seputaran Kayu Tanam Padang Pariaman,” ujar Dwi.

Baca juga : Kasus Jenazah Dicor, Otak Pembunuhan Ditangkap di Padang Sumbar

Cek Artikel:  NasDem Dapat 9 Kursi Pimpinan Komisi di DPR RI Periode 2024-2029

Dwi menyebut IS ditetapkan sebagai tersangka dalam kasus ini berbekal bukti yang ditemukan dan keterangan saksi. Meski tak disebut apa saja bukti yang didapat. “(Meyakini dia pelakunya) dari bukti dan keterangan saksi,” ujar Dwi.

Kemudian, IS diketahui residivis kasus pencabulan. Dia pernah ditahan di lembaga pemasyarakatan (lapas) anak di Solok, Sumbar.

Kasatreskrim Polres Padang Pariaman Iptu Reggy sebelumnya menyebut petugas menemukan tas yang diduga milik pelaku tertinggal di hutan. Tas itu berisi selimut, senjata, pakaian, hingga kantong tidur.

Baca juga : Polres Ponorogo Tambah Empat Tersangka Kasus Pembunuhan Direkayasa Kecelakaan

“Ditemukan juga KTP (diduga) milik orang tua pelaku dan alat hisap sabu yang diduga milik tersangka,” terang Reggy.

Cek Artikel:  Pengamat Mayoritas Menteri Usulan Partai, Prabowo Sulit Bentuk Zaken Kabinet

Reggy memastikan pelaku terus diburu bersama tim gabungan Ditreskrimum Polda Sumatra Barat dan Polres Pariaman. Dibantu masyarakat sekitar yang bertekad menangkap pria 26 tahun itu.

“Diharapkan masyarakat bisa bersabar dan terus memberikan dukungan serta doa agar tersangka pembunuhan terhadap NKS (korban Nia Kurnia Sari) segera tertangkap,” pungkasnya.

Sebelumnya, gadis penjaja goreng pisang dinyatakan hilang oleh keluarga sejak Jumat malam, 6 September 2024. Korban kemudian ditemukan tewas tanpa busana pada Minggu, 8 September berjarak 500 meter dari rumahnya di Nagari Guguak, Kayu Tanam, Padang Pariaman, Sumatra Barat. (Yon/P-2)

Mungkin Anda Menyukai