Liverpool dikonfirmasi tak tertarik untuk menjual gelandangnya, Wataru Endo usai mendengar adanya ketertarikan dari Olympique Marseille terhadap pemain asal Jepang tersebut di musim 2024/25 ini.
Di bawah kepelatihan anyar Roberto De Zerbi, Olympique Marseille terlihat ingin bangkit dari keterpurukan dengan datangkan pemain-pemain anyar seperti Mason Greenwood, Ismael Kone dan Pierre-Emile Hojbjerg. Setelah itu, mereka menaruh minat kepada Wataru Endo.
Marseille, juga tunjukkan keseriusan saat siap mengajukan penawaran sebesar 12 juta Paun untuk menggaet Endo dari Liverpool. Les Gones, seolah nampak percaya diri bisa mewujudkannya lantaran mengetahui dia tak dapat tempat reguler pada musim 2023/24 lalu.
Jika demikian, Goal memberikan laporan bahwa kesulitan nyatanya terjadi. The Reds, dikabarkan menolak untuk melepas pemain berusia 31 tahun tersebut di jendela transfer musim panas 2024 ini.
Dalih utama tidak mau dijual, karena Arne Slot disinyalir memiliki ketertarikan untuk menjadikan Endo sebagai pemain pentingnya, setelah melihat dia sudah tampil impresif saat menjalani laga pramusim sejauh ini.
Baca Informasi Liverpool dan Rumor Transfer Lainnya