liputanindo.com – Bajaj di Negara asalnya – India – Baru baru ini saja merilis versi 250 cc dari Nomenklatur Varian Bajaj Dominar. Sebelum ini hanya Terdapat pilihan Bajaj Dominar 400 yang menggunakan mesin 1 silinder 373 cc ( Power 39.97PS), Nah sekarang Terdapat pilihan lain Yakni bermesin 250 cc ( tepatnya 248.8cc ) satu silinder DOHC, 6 Speed, berpendingin cairan.
Mesin Dominar 250 Yang disinyalir punya kekerabatan dekat dengan Mesin KTM Duke 250 ini menghasilkan power Maksimum 27PS @ 8500rpm dan Torsi Maksimum 23.5Nm @ 6500rpm. Dengan Modal ini Bajaj mengklaim, Dominar 250 dapat menempuh Percepatan 0-100 km/jam selama 10,5 detik.
Mengenai Main Frame diturunkan Lasngsung dari dominar 400 dengan suspensi depan USD yang lebih kecil yakni berdiameter 37 mm dibandingkan Diameter USD depan Dominat 400 yang berukuran 43 mm. Sistem pengereman menggunakan Kaliper depan radial Yang menjepit cakram berdiameter 300 mm. Sementara rem belakang cakram 230 mm yang dijepit kaliper axial.
Dari segi desainnya, Dominar 250 ini tetap mengadopsi Desain Dominar 400 yang lumayan bulky ( gemuk) dan berisi, Bobot dari Bajaj Dominar 250 ( 180 kg) pun hanya 4 kg lebih ringan dari dominar 400. Buat Ban menggunakan Model Bias yang Kombinasi ukurannya 100/17 depan dan 130/17 belakang. Desainnya cukup gemuk, apakah sesuai dengan Watak Market Indonesia?
Taufik of BuitenZorg