Dian Firmansyah Terpilih Jadi Ketua IJTI Purwakarta, Subang dan Karawang

Dian Firmansyah Terpilih Jadi Ketua IJTI Purwakarta, Subang dan Karawang
Penyerahan surat keputusan dari IJTI Jawa Barat kepada Dian Firmansyah sebagai Ketua IJTI Purwasuka(MI/REZA SUNARYA)

IKATAN Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Koordinatoriat Daerah Purwasuka menggelar musyawarah daerah di Aula Dayang Sumbi, Sariater,
Kecamatan Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Musda yang digelar selama 2 hari, Rabu dan Kamis (18-19/9)   tersebut menetapkan Dian Firmansyah sebagai Ketua IJTI Korda Purwasuka periode 2024-2027.

Pengukuhan Dian dilakukan oleh Ketua IJTI Jawa Barat, Iqwan Sabba Romli.

Dian menyampaikan rasa terima kasih atas amanah yang diberikan. Jurnalis CNN Indonesia itu berkomitmen untuk memajukan organisasi
hingga memperkuat solidaritas terhadap para jurnalis televisi, khususnya di wilayah Purwakarta, Subang dan Karawang.

“Mari bersama-sama menjunjung tinggi profesionalitas dan kualitas
jurnalisme agar bisa menyampaikan informasi yang bisa memajukan wilayah
kami bertugas, yakni Purwakarta, Subang dan Karawang,” ungkapnya.

Cek Artikel:  BPBD Kabupaten Tasikmalaya Butuh Tambahan 10 Truk Tangki Air Rapi

Menurut Dian, IJTI Korda Purwasuka merupakan wadah yang solid dan
profesional untuk memperjuangkan kebebasan pers serta mengedukasi
masyarakat untuk pemberitaan yang berimbang.

“Semoga kami yang bekerja sebagai insan pers dapat mencerdaskan bangsa dari pemberitaan yang dibuat serta bisa bermanfaat untuk seluruh masyarakat. Sekali lagi, saya ucapkan terimakasih banyak atas amanah ini,” ucap Dian

Sementara itu, Pj Bupati Subang, Imran dalam sambutanya, menilai bahwa
jurnalis memiliki peran penting terhadap penyeimbang kebijakan pemerintah.

“Pers merupakan bagian penting dari masyarakat. Dengan adanya Pers,
berbagai kebijakan dan inovasi dari pemerintah dapat tersampaikan dengan baik,” tambahnya.

Dia sangat berharap pemerintah dengan media bisa bekerja sama dengan
baik. Tanpa kerja sama yang baik, apa yang dilakukan oleh pemerintah tidak akan tersampaikan dengan benar, dan berbagai terobosan yang telah dilakukan bisa jadi tidak diketahui oleh masyarakat.

Cek Artikel:  Luncurkan Tengah Gerakan Donasi Kuota, XL Axiata Hibahkan 3 Juta MB

Musda IJTI Korda Purwasuka 2024 itu berlangsung dengan tema “Ngariung
Ngawangun, Ngamajukeun”. Kegiatan tersebut juga dibarengi pemberian
penghargaan atau IJTI Award 2024.

Penerima penghargaan tersebut ialah rekan media baik dari pemerintahan maupun non pemerintahan yang sudah memberikan manfaat kepada masyarakat luas, khususnya di wilayah Purwakarta, Subang dan
Karawang.

Mungkin Anda Menyukai